do not piracy!

do not piracy!
this blog is my creativity

Selasa, 05 Maret 2013

novela : 5 Maret 2013


the other story of Andrea
from #aBigWish

***

Seorang gadis menghadapi monitor pc-nya dengan wajah serius. Dia mencoba menjelajah dan mencari beberapa tautan yang dibutuhkannya. Tapi sayangnya sudah lebih dua jam dia mencari, dia hanya menemukan satu dari dua yang dia butuhkan. Rencana cadangannya sudah hampir habis, twitter dan instagram sudah tidak membuahkan hasil sejak usahanya dimulai dua bulan yang lalu. Ia berharap usaha terakhirnya kali ini bisa mencerahkan harapannya. 

“Kamu terlalu muluk-muluk sih.” Seorang temannya berusaha mengganggu konsentrasinya. 

“Mana ada orang terkenal mau dengerin bisikan-bisikan tidak jelas dari orang yang gak dikenal seperti kamu.” Temannya melanjutkan, tapi sang gadis masih serius dengan pekerjaannya. 

“Kamu perlu datang dan todong langsung dimuka-nya, baru kamu punya hasil. Kalau cuma via jejaring sosial, gak bakalan deh… lagian kamu juga bukan orang terkenal. Dia gak kenal kamu…” 

“Makanya aku mau coba lewat orang yang dia kenal.” Si gadis menyahut. 

“Hah? Emangnya kamu ada kenal orang yang dia kenal?” Temannya menghampiri si gadis dan mengintip monitornya. 

“Kenal sih enggak, tapi setidaknya yang satu lagi ini kemaren sudah kasi jawaban. Ya… ini kan usaha. Dapat syukur, gak dapat ya, usahakan yang lain sampai dapat.” Si gadis menyunggingkan senyumannya. 

Gadis yang selalu berpandangan positif itu bernama Andrea. Dia sedang menyusun rencananya. Keterbatasan Andrea tidak menghentikan impiannya, dia mendapatkan semangat yang begitu besar akhir-akhir ini sejak usaha pertamanya mendapatkan tanggapan positif dari orang yang belum pernah dikenalnya. Dan dia sedang mengusahakan yang lain…. 



Bersambung… 

note :
another project of next a Big Wish.

pesan :
siapa pun yang mau join di "Andrea next Project", ayo...
saya mencari link untuk bisa kontak langsung dengan desainer-desainer muda berbakat. juga anak-anak muda yang ingin punya catatan perjalanannya berkarya.

menyapa :
dian pelangi
lya firdausy


Tidak ada komentar:

Posting Komentar